
Sidorejo, 23 Mei 2025 – Pemerintah Desa Sidorejo melaksanakan kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk bulan Mei Tahun Anggaran 2025, yang berlangsung di Balai Desa Sidorejo pada Jumat, 23 Mei 2025. Kegiatan ini menjadi bagian dari program pemerintah pusat dalam rangka membantu meringankan beban ekonomi masyarakat desa yang terdampak kondisi sosial ekonomi.
Acara penyaluran ini turut dihadiri oleh Camat Rowokangkung, Nira Fitri Aviana, S.Sos, yang memberikan sambutan dan apresiasi kepada pemerintah desa atas pelaksanaan kegiatan yang berjalan tertib dan transparan. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya akuntabilitas dan keadilan dalam proses penyaluran bantuan kepada masyarakat yang berhak menerima.
Kepala Desa Sidorejo, Heru Subiantoro, yang secara langsung menyerahkan bantuan kepada warga. Dalam kesempatan tersebut, beliau menyampaikan bahwa penyaluran BLT-DD ini merupakan komitmen pemerintah desa untuk terus memperhatikan kesejahteraan warganya.
"Bantuan ini kami salurkan kepada warga yang benar-benar membutuhkan, sesuai dengan hasil musyawarah desa dan verifikasi yang telah dilakukan oleh perangkat desa," ujar Heru Subiantoro.
Penyaluran BLT-DD dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan dilaksanakan secara tertib, dengan harapan bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh masyarakat penerima.
Kegiatan ini mendapatkan sambutan positif dari warga, yang merasa terbantu dengan adanya bantuan tunai tersebut untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan dapat terus mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap program-program bantuan sosial pemerintah.