
Kedungrejo, 17 Juli 2025 — Hari ini, Kamis (17/7), Desa Kedungrejo Kecamatan Rowokangkung menerima kunjungan Tim Monitoring Program PESAT (Perkembangan Sehat) dari Kabupaten Lumajang. Kegiatan ini dihadiri oleh Pokja III TP PKK Kabupaten Lumajang, Staf Ahli PKK Kabupaten, Tim PESAT Kabupaten, serta Kepala Desa Kedungrejo, Hariyanto, beserta jajaran.
Sementara itu, Kepala Desa Kedungrejo, Hariyanto, menyampaikan terima kasih atas perhatian dan pembinaan dari Pemerintah Kabupaten. Ia juga menegaskan bahwa Pemerintah Desa Kedungrejo akan terus mendukung penuh pelaksanaan program PESAT sebagai bagian dari prioritas pembangunan desa berbasis keluarga sehat.