
Upacara Hari Pahlawan Tahun 2025 di Tugu Monumen Mayjend Soekertijo Desa Nogosari
Rowokangkung, 10 November 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Pemerintah Kecamatan Rowokangkung melaksanakan upacara Hari Pahlawan yang berlangsung khidmat di Tugu Monumen Mayjend Soekertijo, Desa Nogosari, pada Senin (10/11/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran Forkopimca Rowokangkung, staf Kecamatan Rowokangkung, tokoh agama (Toga), tokoh masyarakat (Tomas), serta seluruh pemerintah desa se-Kecamatan Rowokangkung. Selain itu, upacara juga diikuti oleh perwakilan pelajar dari SMPN 1 Rowokangkung dan SMKN 1 Rowokangkung, yang turut menjadi peserta dan petugas dalam pelaksanaan upacara.
Upacara dimulai pukul 07.30 WIB dengan suasana yang penuh semangat kebangsaan. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Camat Rowokangkung, yang dalam amanatnya menyampaikan pentingnya meneladani semangat perjuangan para pahlawan bangsa. “Hari Pahlawan bukan hanya untuk dikenang, tetapi untuk dijadikan momentum memperkuat rasa cinta tanah air, persatuan, dan tanggung jawab dalam membangun bangsa,” ungkapnya.
Peserta upacara tampak antusias dan penuh khidmat mengikuti rangkaian kegiatan, mulai dari pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila, UUD 1945, pesan-pesan pahlawan nasional, hingga mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur.
Kegiatan peringatan Hari Pahlawan ini diakhiri dengan tabur bunga di area Monumen Mayjend Soekertijo sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan.
Melalui peringatan ini, diharapkan semangat kepahlawanan dapat terus tumbuh di hati masyarakat Rowokangkung, terutama generasi muda, agar terus berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan daerah.